Sabtu, 19 Oktober 2013

tentang aku




About me
Saya adalah seorang perawat yang bekerja  di sebuah Rumah Sakit di bawah naungan YAKKUM.
Saya sudah berkeluarga dengan satu istri dan dua anak. Istri saya berasal dari semarang, anak pertama saya laki – laki kelas 2 SD berumur 8 th, anak kedua saya perempuan kelas 1 SD berumur 7 th.
Saya merasa bahagia karena begitu besar kasih Tuhan dan begitu melimpah Rahmat- Nya yang diberikan kepada keluarga kami. Kami menjalani kehidupan normal seperti kebanyakan keluarga lain, saat ini saya sedang menempuh pendidikan S1 Keperawatan di STIKES Bethesda YAKKUM Yogyakarta. sejak lulus tahun 1997 dan sekarang baru kuliah di tahun 2013 begitu berbeda pada kuliah waktu itu. Dan saya kuliah sambil kerja, sehingga terasa waktu begitu cepat, bingung cara memnyelesaikan tugas di kerjaan dan cara memnyelesaikan tugas dan belajar di perkuliahan ini. Keluarga, orang tua dan karena berkat Tuhan  yang saya rasakan saya bias melakukan itu semuanya. Belajar sudah berkeluarga banyak sekali tantangannya, apalagi anak – anak masih membutuhkan perhatian yang lebih dari kedua orang tua dan sesosok ayah yang diharapkan banyak waktu untuk mereka. Ya… saya harus melalui itu semua dengan penuh  kesabaran walaupun tubuh ini terasa lelah, letih dengan seabrek kerjaan yang menumpuk yang harus segera diselesaikan. Saya berharap semua itu bisa saya lalui….. semua butuh waktu, semua butuh pengorbanan….. tapi  saya punya prisnsip keluarga yang utama…. Karir, keberhasilan dapat diraih tapi keluarga hancur tidak ada gunanya…. I love my family…. Semoga Tuhan Selalu memberkati dan menguatkan.
.









Senin, 14 Oktober 2013

PRP


PRP ( Platelat Rich Plasma) = autologous trombosit kaya plasma
Cara baru di bidang kesehatan dan kecantikan dengan menggunakan darah pasien sendiri. Terapi ini sangat bermanfaat untuk anti-aging, meghilangkan jerawat, menghilangkan bekas luka, menumbuhkan sel-sel kulit baru, menambah bagian pipi dan dahi, memutihkan kulit, mengisi kekurangan bagian wajah, dll.
-          Plasma  yang berasal dari dirinya sendiri disumbangkan ke dalam tubuhnya. ( tidak berasal dari orang lain)
-          Tidak ada resiko penolakan oleh tubuh dan potensi alergi yang lebih kecil.
Bagaimana caranya?
Sample darah yang diambil dari tubuh pasien dari bagian lengan dengan alat centrifuge dipisahkan plasma dan thrombosit dari sel induk di  sel darah merah.


Digunakan untuk yang  berhubungan dikecantikan:
-          Peremajaan kulit
Di injeksikan di daerah yang akan dikoreksi
-          Menghilangkan garis- garis halus dan kerutan disekitar mata, bibir, dahi
-          Mengurangi kantung mata
-          Mengecilkan pori pori
-          Mengurangi flek hitam
-          Mengencangkan wajah yang kendor
-          Menumbuhkan rambut
-          Memancungkan hidung
-          Mengisi garis senyum
Efek dari PRP :
-          Kulit menjadi kencang,  dan pori pori menjadi kecil
-          Dalam 2 – 3 hari hanya terlihat sembab
-          7 hari sudah terlihat pulih
-          1 – 2 bulan sedah terlihat efek pengencangan kulit, kulit terlihat bersih dan terang
-          6 bulan terlihat sudah optimal
Keuntungan PRP :
-          Prosedurnya simple
-          Waktunya singkat
-          Efeknya terlihat
-          Tahan lama
-          Pengerjaan dan biaya yang efektif.

 


TANAM BENANG


Tanam benang ( thread lift)

Metode thread lift sangat terkenal pada akhir akhir ini , tanpa operasi, tanpa sayatan pada kulit wajah, dengan cara menanam benang di tempat yang akan dikoreksi.
Tujuan dari penanaman benang ini adalah untuk merangsang pertumbuhan kolagen dan fibrosis yang membantu mengikat sel sel kolagen tubuh sehingga lebih rapat, otomatis wajah akan terlihat semakin kencang karena jaringan dikulit menjadi lebih rapat.


Perawatan ini sangat aman tidak meninggalkan bekas, tanpa efek samping, dan tidak memerlukan waktu pemulihan, begitu benang dimasukkan ke kulit jaringan sekitar akan dirangsang untuk memproduksi kolagen yang mengencangkan kulit dan memperbaiki sirkulasi pembuluh darah yang bisa mengurangi kerut secara alami.  Anda akan mendapatkan kulit yang lebih halus, sehat dan bersih.
Dengan bertambahnya usia rangsangan untuk pertumbuhan kolagen dan fibrosis semakin berkurang.
Sehingga diperlukan usaha untuk merangsang pertumbuhan kolagen.
Hasil thread lift dengan tanam benang akan terlihat maksimal setelah 2 minggu treatment.
Efek kencang thread lift sekitar 2-4 tahun. Berapa lama ketahanannya, tergantung dari faktor lain seperti kondisi kesehatan pasien, gaya hidup, rokok, alcohol,  pola tidur serta pengaruh negatif lain dari lingkungan.

Yang paling penting dalam melaksanakan treatment tersebut dilihat segi estetis dan simetris dari  pasien.vmata, hidung dan dagu yang kurang cantik diarea wajah.

Jadi diperlukan sentuhan seni dari seorang dokter yang mengerjakannya. Sehingga wajah terlihat natural dan sesuai dengan karakter wajah pasiennya.

Mekanisme dari thread lift
-          Merangsang produksi kolagen
-          Stimulasi dan meningkatkan metabolism serta melancarkan peredaran darah ke area yang di terapi

Manfaat dari thread lift, antara lain :
·         Pengencangan wajah seperti daerah : dahi, pipi, pelipis, dagu.
·         Peremajaan kulit wajah 
·         Untuk mengurangi kerutan pada sudut  mata, dahi,  sekitar bibir, leher, tangan
·         Mencerahkan kulit wajah
·         Menyamarkan flek hitam
·         Mengecilkan pori-pori.
·         Membuat dagu terlihat  tirus.
·         Menghilangkan double chin.
·         Mengencangkan daerah  lengan, payudara, pinggul, bokong.



Keuntungan dari tanam benang :
-          Prosedur yang simple
-          Efek pengencangan yang dahsyat
-          Jangka waktu yang lama ( 2 – 4 tahun)
-          Biaya yang efektif

Efek dari thread lift
-          Mengangkat daerah yang turun ( melorot)
-          Mengencangkan tekstur kulit
-          Mengurangi  dan menyamarkan flek hitam
-          Kulit jadi kencang dan cerah